Jenis-jenis nen |
Dari gambar diatas bisa dilihat terdapat 6 tipe nen, setiap nen itu memiliki sifat yang bebeda loh, Hisoka pernah bilang kalau karakter nen itu bergantung dari karakter orangnya, semacam zodiak atau golongan darah. Jadi jika kita memiliki tipe Kyoka misalnya, kita bisa ketahuan sifatnya seperti apa. Nah, untuk jelasnya berikut saya jabarkan sifat-sifat dari para pemilik nen sesuai tipe nen-nya.
- Kyoka tipe ini biasanya mempunyai sifat yang lugu, simpel, apa adanya dan tidak dibuat-buat. Terkadang juga terlalu naif, tapi orang tipe ini cukup menyenangkan jika berteman dengannya.
- Henkai tipe ini kebalikannya kyoka kayanya sih, jika dilihat dari sifatnya yang angin-anginan, susah ditebak, dan terkadang sering berbohong.
- Gugenka tipe ini dimiliki oleh orang yang cukup imajinatif, dan biasanya cukup sensitif perasaannya. Walaupun begitu, tipe ini cukup emosional karakternya, walaupun masih berfikir dengan logika sehingga tidak begitu menyesal dengan keputusannya.
- Tokushitsu tipe ini dimiliki oleh orang yang lone wolf alias orang yang penyendiri (bukan ansos). Karena itulah tipe ini sangatlah mandiri, dan tipe ini sangat baik jika jadi pemimpin.
- Sousa tipe ini dimiliki oleh orang yang berfikir dengan logis, agak keras kepala jika beradu argumen sama tipe ini, karena tipe orang dengan nen ini tidak mudah menerima perkataan orang lain jika dikiranya tidak sesuai dengan logika yang bisa diterimanya. Tipe ini juga agak cerewet, tapi cerewet yang baik.
- Houshutsu tipe ini biasanya suka blak-blakan, suka menampilkan emosinya di banyak orang, dan terkadang tidak sabaran dan sembrono.
3 komentar:
Aku cenderung pada gugenka
W houshutsu
gugenka
Posting Komentar